Di antara platform digital yang menyajikan jutaan galeri video dari seluruh penjuru dunia untuk memberikan hiburan bagi penggunanya adalah Youtube. Youtube merupakan platform media sosial yang menyajikan konten-konten video atau tontonan untuk para pengguna, Namun Youtube juga telah beralih fungsi menjadi wadah untuk mencari dan menghasilkan pundi-pundi rupiah.
Kesempatan besar untuk menghasilkan uang dari Youtube, mendorong banyak kalangan untuk terjun dan ikut serta menjadi seorang Youtuber. Mulai dari yang telah berusia lanjut (tua), yang masih muda, bahkan yang masih anak-anak, semuanya bisa terjun menjadi seorang youtuber sesuai dengan kategori atau bidang video yang digelutinya.
Meskipun menjadi seorang Youtuber bukanlah perkara yang mudah, namun hal ini juga bukan merupakan perkara yang terlalu sulit. Menjadi seorang Youtuber yang sukses dibutuhkan adanya keseriusan, kesabaran, kerja keras, dan komitmen yang kuat.
Site: Bina Qurani Islamic School, Image: Cara Menjadi Youtuber Pemula, Source: Photo by NordWood T Unsplash
Menjadi Youtuber yang sukses dimulai dengan persiapan yang baik dan konsep yang matang. Dengan penerapan cara menjadi Youtuber pemula yang asal-asalan dan salah, maka kegagalan adalah hasil terbesarnya.
Oleh karena itu, bagi Anda yang ingin mencoba peruntungan menjadi seorang Youtuber, ada baiknya untuk mencoba cara menjadi Youtuber pemula, seperti berikut ini:
Langkah pertama yang harus dilakukan untuk menjadi Youtuber pemula adalah dengan membuat akun Youtube Anda. Langkah ini wajib Anda lakukan sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya.
Ada beberapa langkah untuk membuat akun Youtube Anda. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat akun Youtube:
Demikian adalah langkah pertama yang harus dilakukan dan diselesaikan agar bisa menjadi youtuber yang sukses.
Cara menjadi youtuber yang kedua adalah dengan mempersiapkan alat-alat yang dibutuhkan untuk membuat video. Peralatan untuk membuat video tidak harus dengan peralatan yang canggih dan harga yang mahal. Menggunakan alat-alat yang sederhana sudah cukup untuk membuat konten yang menarik
Di antara peralatan yang dapat digunakan untuk membuat video dengan budget yang minimalis adalah smartphone yang kita gunakan.
Selain kamera untuk merekam video, smartphone juga bisa digunakan untuk mengedit video menggunakan aplikasi bawaan dari playstore maupun appstore.
Sudah banyak youtuber sukses yang memulai memproduksi konten dengan peralatan yang sederhana. Yang paling penting adalah isi konten video yang kita buat, menarik dan bermanfaat untuk orang.
Site: Bina Qurani Islamic School, Image: Cara Menjadi Youtuber Pemula, Source: Photo by CardMapr Unsplash
Cara menjadi youtuber pemula yang selanjutnya, setelah membuat akun Youtube dan menyiapkan peralatan adalah dengan menentukan tema konten atau niche untuk konten video yang akan Anda buat.
Untuk menentukan tema konten, diusahakan agar sesuai dengan hobi dan minat Anda. Keseuaian tema konten dengan hobi dan minat akan mendukung keistiqomahan Anda dalam memproduksi konten.
Adapun macam-macam konten yang bisa dijadikan pilihan adalah sebagai berikut:
Setelah menentukan niche video, buatlah video yang menarik. Dengan memproduksi video yang menarik sesuai dengan tema konten Anda, akan membuat orang tertarik dengan channel Anda. Dengan begitu mereka akan sering mengunjungi channel Anda dan menonton video yang Anda Unggah.
Hal ini akan sangat berpengaruh baik, karena semakin akun Anda dikenal banyak orang dan video Anda ditonton oleh banyak orang. Dengan demikian, Youtube akan memberi penilaian yang baik pada channel Anda.
Setelah alat-alat dipersiapkan, cara menjadi youtuber pemula yang selanjutnya adalah dengan membuat video sesuai konten yang sudah kita tentukan.
Tahapan untuk membuat video antara lain sebagai berikut:
Sebagai pemula, tahap pembuatan video dapat dilakukan dengan menggunakan peralatan seadanya yang sesuai fungsi. Tidak harus dengan peralatan yang mahal.
Konsistensi adalah hal yang paling penting, selain isi konten yang menarik.
Site: Bina Qurani Islamic School, Image: Cara Menjadi Youtuber Pemula, Source: Photo by Alexander S Unsplash
Cara menjadi youtuber pemula yang kelima yaitu dengan mempromosikan video yang sudah diproduksi. Anda bisa membagikan link dari video Anda ke teman-teman terdekat Anda dan juga keluarga Anda.
Selain itu, Anda juga dapat memanfaatkan media sosial yang lain untuk promosi konten yang sudah Anda publish.
Dengan mempromosikan video yang sudah dipublish, akan menambah jam tayang pada tayangan video Anda dan kemungkinan besar channel Anda akan bertambah subscriber apabila video yang Anda suguhkan menarik. Dengan demikian, kesempatan untuk mendapat kompensasi dari pihak Youtube semakin besar.
Cara menjadi youtuber pemula yang sukses selanjutnya adalah dengan menjalin interaksi kepada pemirsa yang sudah menjadi penonton maupun subscriber.
Untuk menjalin interaksi ini dapat dilakukan dengan cara, membalas segala komentar yang masuk pada video Anda. Dengan begitu pemirsa akan mempunyai ikatan emosional dan kedekatan dengan Anda.
Tanpa pemirsa, maka tak akan ada youtuber yang sukses. Suksesnya seorang youtuber salah satunya adalah karena pemirsa.
Setelah membuat akun Youtube dan deretan tahapan di atas, langkah selanjutnya sebagai rangkaian cara menjadi Youtuber pemula adalah dengan mengaktifkan fitur monetasi yang tersedia di halaman administrasi youtube.
Cara untuk mengaktifkan fitur monetasi adalah sebagai berikut:
Mengaktifkan fitur monetasi ini merupakan hal yang perlu dilakukan sebagai salah satu langkah cara menjadi youtuber pemula. Dengan mengaktifkan fitur monetasi, youtube akan memproses akun Anda sesuai dengan kebijakan dan ketentuan Youtube, dan Anda akan mendapat kompensasi dari pihak Youtube.
Fitur monetasi pada channel Youtube anda dapat diaktifkan setelah memenuhi beberapa syarat dan ketentuan dari Youtube. Apabila syarat dan ketentuan tersebut belum terpenuhi, maka fitur monetasi tidak dapat diaktifkan.
Setelah segala cara menjadi youtuber pemula dilakukan dengan baik dan sungguh-sunggu, cara yang terpenting selanjutnya adalah dengan berdoa kepada Allah Subḥānahu Wa Ta’ālā.
Berdoa sebelum melakukan tindakan, berdoa dalam melakukan ikhtiar, dan berdoa setelah berusaha dengan sungguh-sungguh. Karena hanya kepada Allah Subḥānahu Wa Ta’ālā lah kita berserah diri dan mengharap segalanya.
Thumbnail Source: Photo by CardMapr Unsplash
Artikel Terkait:
Cara Membuat Channel Youtube Menggunakan Laptop atau PC