Apa itu market day?
Market day adalah sebuah istilah yang berasal dari bahasa inggris yaitu market dan day. Di mana kata market, merupakan sebuah kata kerja yang artinya adalah memasarkan. Sedangkan day, artinya adalah waktu.
Jadi, dapat disimpulkan bahwa market day adalah sebuah kegiatan untuk memasarkan atau menjajakan barang dagangan di hari-hari tertentu yang telah ditentukan di sekitar wilayah sekolah. Market day merupakan sebuah kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan dan menciptakan interaksi antar siswa, serta menumbuhkan kemampuan wirausaha peserta didik.
Market day termasuk salah satu model pembelajaran berbasis proyek atau model Project Based Learning (PBL) yang melibatkan siswa untuk menumbuhkan pengetahuan, dan keterampilan peserta didik. Model pendidikan ini diharapkan dapat meningkatkan soft skill peserta didik, terutama dalam bidang kewirausahaan.
Market day adalah momen yang paling ditunggu-tunggu oleh siswa. Dimana setiap kelompok siswa akan beradu tentang gagasan, inovasi, dan kreativitas dalam menghasilkan produk yang paling diminati dan menarik perhatian bagi konsumen.
Di antara kita tentu pernah melihat anak-anak sekolah tingkat SD, SMP, atau bahkan tingkat TK yang menjajakan barang dagangan mereka kepada para guru, karyawan, atau sesama peserta didik yang lain di hari-hari tertentu. Itulah kegiatan yang disebut dengan istilah market day.
Lalu bagaimana sih langkah-langkah untuk melaksanakan market day di sekolah? Simak penjelasan lengkapnya pada tulisan di bawah ini.
Site: Bina Qurani Islamic Boarding School, Image: Langkah Pelaksanaan Market Day, Source: Photo by SD Alam Ar-Rohmah
Pada dasarnya, langkah pelaksanaan pembelajaran market day bagi siswa-siswi di sekolah, terdiri dari enam langkah utama, yaitu: (1) Persiapan Proyek, (2) Perencanaan Proyek, (3) Penyusunan Waktu Pelaksanaan, (4) Monitoring Proyek, (5) Pengujian Proses dan Hasil, serta (6) Evaluasi Pengalaman.
Enam langkah di atas merupakan grand design dari pelaksanaan model project based learning dari market day. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak setiap tahapan langkahnya:
Langkah pertama dari pelaksanaan market day adalah persiapan, yaitu menentukan pertanyaan atau permasalahan yang paling mendasar yang akan digunakan sebagai sebuah proyek pembelajaran.
Pada pembelajaran market day, maka persiapan ini dilakukan dengan menampilkan serta mencari permasalahan-permasalahan yang berkaitan dengan kegiatan ekonomi ataupun kegiatan pasar, sehingga peserta didik dapat menganalisa berbagai permasalahan apa yang ada dalam kegiatan tersebut.
Selain itu, diharapkan pula terjadinya interaksi dan diskusi-diskusi antar peserta didik ataupun pengajar sehingga menghasilkan permasalahan mendasar yang ditemukan.
Site: Bina Qurani Islamic Boarding School, Image: Langkah Pelaksanaan Market Day, Source: Photo by Bernas
Setelah melakukan persiapan proyek melalui analisa dari berbagai kegiatan-kegiatan ekonomi dan menemukan masalah-masalah yang terjadi, maka langkah berikutnya dalam pembelajaran berdasarkan proyek market day adalah proses perencanaan.
Pada langkah ini peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok, dan setiap kelompok kemudian menentukan serta merencanakan produk yang akan dibuat, bahan-bahan yang dibutuhkan, cara pembuatan, sasaran pemasaran serta strategi pemasarannya.
Langkah berikutnya yaitu menyusun waktu pelaksanaan proyek. Penyusunan waktu pelaksanaan diperlukan untuk memastikan tahapan-tahapan proyek terlaksana dengan baik dan tepat waktu.
Penyusunan waktu pelaksanaan market day adalah dengan membuat jadwal waktu kegiatan siswa, mulai dari persiapan hingga pelaksanaan dan tahap evaluasi harus tercatat dan terjadwal sesuai dengan apa yang diharapkan.
Langkah pembelajaran market day berikutnya adalah monitoring proyek. Pada tahapan ini guru memantau dan memberikan saran serta masukan kepada peserta dalam mempersiapkan proyek market day.
Langkah monitoring ini merupakan tahapan akhir persiapan sebelum dilaksanakannya market day.
Site: Bina Qurani Islamic Boarding School, Image: Langkah Pelaksanaan Market Day, Source: Photo by Al-Azhar Asy-Syarif
Pengujian proses dan hasil dari pembelajaran model market day adalah sebuah tahapan inti dari pembelajaran model PBL, karena inilah tahap pelaksanaan dari market day.
Pada tahapan ini seluruh peserta melakukan segala bentuk pemasaran, mulai dari pengaturan display produk yang dibuat, penawaran produk, hingga melayani pembeli dari pihak siswa, guru, orang tua, maupun masyarakat sekitar yang ingin membeli produk dari siswa.
Untuk menambah semangat peserta market day, pihak sekolah biasanya menjadikan momen ini sebagai ajang perlombaan dan memberikan hadiah kepada pemenang yang berhasil menjadi Juara satu, dua, dan tiga.
Tahap terakhir pada modep pembelajaran PBL Market Day adalah melakukan evaluasi pelaksanaan proyek.
Setelah kegiatan selesai, guru kemudian mengumpulkan peserta didik yang terlibat dalam acara market day. Pada tahap ini, guru memberika apresiasi kepada seluruh peserta dan melakukan beberapa evaluasi agar menjadi pembelajaran dan perbaikan bagi seluruh peserta.
Tahap akhir ini diharapkan menjadi motivasi bagi peserta didik untuk lebih semangat dalam menysmbut pelaksanaan market day berikutnya.
Demikianlah sedikit ulasan terkait dengan market day dan beberapa langkah pelaksanaan market day di lingkungan sekolah.
Thumbnail Source: Photo by Pin Image
Artikel Terkait:
Ekstrakurikuler Sekolah