Kita semua sejatinya telah mengetahui bahwa, Pancasila sebagai ideologi negara Indonesia. Namun, tidak sedikit yang mengetahui tentang arti dari Pancasila sebagai ideologi negara. Nah, sebelum kita membahas mengenai arti dan maksud dari Pancasila sebagai ideologi negara, ada baiknya kita mengetahui tentang pengertian Ideologi terlebih dahulu.
Secara bahasa, kata ideologi berasal dari bahasa Yunani yang terdiri dari dua kata, yaitu idea dan logos. Idea artinya adalah ide, gagasan, cita-cita atau konsep. Sedangkan logos artinya adalah pemikiran. Jadi secara bahasa, ideologi adalah ilmu yang mencakup pemikiran atau gagasan.
Selain ditinjau dari asal katanya, para ahli juga menyebutkan bahwa ideologi adalah sebuah hasil pemikiran yang berisi tentang nilai-nilai tertentu demi mencapai suatu tujuan tertentu yang ingin dicapai (dalam hal ini oleh sebuah negara).
Ideologi adalah identitas dari sebuah bangsa, yang berfungsi sebagai alat untuk memperkuat kedaulatan dan identitas suatu masyarakat dalam sebuah negara. Ideologi mempunyai peran yang sangat penting dalam sebuah negara, khususnya dalam pencegahan terjadinya konflik antara tatanan masyarakat.
Lalu apa dan bagaimana maksud dari Pancasila sebagai ideologi negara?
Setelah kita mengetahui tentang pengertian dari Ideologi, maka dapat disimpulkan bahwa Arti dari Pancasila sebagai ideologi negara adalah bahwa Pancasila merupakan pedoman yang digunakan oleh masyarakat Indonesia untuk menjalankan kehidupannya. Nilai-nilai yang terkandung dalam lima asas Pancasila menjadi landasan masyarakat dalam menjalankan kehidupan beragama, bersosialisasi, hak asasi dan dalam hal gotong-royong.
Pancasila sebagai ideologi negara berperan sebagai pemersatu masyarakat Indonesia yang mempunyai aneka ragam suku bangsa, adat istiadat dan budaya. Dengan Pancasila, diharapkan tercipta kehidupan bernegara yang baik, dengan penuh toleransi, saling gotong-royong, dan bersatu padu menjaga kedaulatan negeri.
Pancasila sebagai ideologi negara Indonesia, mempunyai kedudukan yang tinggi dalam kehidupan bermasyarakatnya. Beberapa kedudukan pancasila dalam kehidupan bernegara, antara lain:
Berdasarkan kedudukan di atas, jelas menandakan bahwa Pancasila merupakan pedoman hidup bagi masyarakat Indonesia dalam menjalankan aktivitas bernegara.
Makna Pancasila sebagai ideologi negara, tercantum pada dua poin berikut ini:
Pancasila sebagai ideologi negara sekaligus menjadi tujuan dan cita-cita terwujudnya kehidupan bernegara sesuai dengan yang tertuang dalam TAP MPR tentang Indonesia di masa depan, yaitu:
Pancasila sebagai ideologi negara memiliki karakter utama sebagai pandangan hidup seluruh bangsa. Pancasila adalah cara pandang dan metode bagi seluruh bangsa Indonesia untuk mencapai cita-citanya, yaitu masyarakat yang adil dan makmur. Pancasila adalah ideologi kebangsaan yang digali dan dirumuskan untuk kepentingan dalam membangun negara Indonesia.
Sebagai ideologi negara Pancasila adalah sebuah kerangka berfikir yang senantiasa memerlukan penyempurnaan serta perbaikan. Karena tidak ada satu pun ideologi yang disusun dengan sempurna dan bersifat abadi.
Thumbnail Source: Photo From Nick Agus Arya Unsplash
Artikel Terkait:
Batas Wilayah Indonesia