Inspiring Articles
BQ Islamic Boarding School

Bagaimana Sekolah Dapat Menciptakan Lingkungan Inklusif Bagi Peserta Didik

Prestasi-Siswa-Bina-Qurani-islamic-school

Penerimaan Peserta Didik Baru 2025-2026

BQ Islamic Boarding School Kota Bogor

Lingkungan Inklusif – lingkungan yang inklusif merupakan aspek penting untuk dapat memastikan bahwa setiap peserta didik merasa dihargai dan diterima. Sehingga lingkungan yang inklusif memberikan kesempatan yang sama terhadap peserta didik untuk belajar dan tumbuh.

Lantas bagaimana sekolah dapat menciptakan lingkungan inklusif bagi peserta didik. Berikut ini adalah beberapa langkah yang dapat dilakukan oleh sekolah dalam mencapai lingkungan yang inklusi.

Definisi Lingkungan Inklusif

Dalam konteks lembaga pendidikan di sekolah atau pesantren, lingkungan inklusif dapat diartikan sebagai suasana belajar yang dapat menghargai dan menerima setiap peserta didik dengan berbagai perbedaannya.

Sehingga setiap santri merasa lebih aman dan dihargai serta memiliki kesempatan yang sama dalam belajar dan berkembang. Meskipun memiliki berbagai perbedaan dari latar belakang budaya, budaya, ataupun dalam kondisi fisiknya.

Secara umum, lingkungan inklusif juga telah terkandung dalam Al-Quran, yaitu dalam firman Allah SWT dalam surah al-Hujurat ayat 13:

يَٰٓأَيُّهَا ٱلنَّاسُ إِنَّا خَلَقْنَٰكُم مِّن ذَكَرٍ وَأُنثَىٰ وَجَعَلْنَٰكُمْ شُعُوبًا وَقَبَآئِلَ لِتَعَارَفُوٓا۟ ۚ إِنَّ أَكْرَمَكُمْ عِندَ ٱللَّهِ أَتْقَىٰكُمْ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ عَلِيمٌ خَبِيرٌ

Artinya: “Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling takwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.” (QS. Al-Hujarat: 13)

Ayat di atas menunjukkan betapa pentingnya untuk saling menghargai dan saling mengenal satu sama lain. Namun, saling mengenal antar bangsa dan suku sebagaimana disebutkan dalam ayat di atas bukanlah saling membanggakan garis keturunan.

Cara Menciptakan Lingkungan Inklusif Bagi Peserta Didik

  • Menciptakan Lingkungan Fisik yang Aksesibel
  • Mengadaptasi Kurikulum dan Metode Pengajaran
  • Membangun Hubungan Positif
  • Mendorong Rasa Toleransi
  • Mengevaluasi yang Berkelanjutan

Manfaat Lingkungan Inklusif Bagi Peserta Didik

  • Membantu para santri dalam mencapai potensi diri.
  • Membantu mempersiapkan generasi emas di masa datang.
  • Menjadikan syariat Islam sebagai landasan utama.
  • Meningkatkan rasa nyaman dan motivasi dalam belajar.
  • Membentuk karakter santri yang kuat
  • Menumbuhkan rasa dan sikap saling menghormati dan toleransi
  • Menjadikan pesantren atau lembaga pendidikan Islam sebagai model pendidikan yang relevan serta berdampak positif bagi masyarakat sekitar.

Kesimpulan

Dengan menciptakan lingkungan yang inklusif di sekolah diharapkan dapat memberikan Pendidikan terbaik untuk seluruh peserta didik. Sehingga dapat memberikan kesempatan yang sama dalam meraih potensi mereka. Semoga artikel Bagaimana Sekolah Dapat Menciptakan Lingkungan Inklusif Bagi Peserta Didik bermanfaat. Terima kasih.

Baca Juga | Inspiring Articles Bina Qurani

Mamduh-Hafidz-Quran-Bina-Qurani-Islamic-Boarding-School
Nilai Pendidikan Nabi Muhammad SAW yang Masih Relevan di Era Modern

Kurikulum Inti BQ Islamic Boarding School

BQ Islamic Boarding School mengintegrasikan antara kurikulum Dinas Pendidikan & Kurikulum Inti Bina Qurani. Yaitu Tahfidz ...

Belajar Berkualitas dengan Fasilitas Berkelas

BQ Islamic Boarding School mengintegrasikan antara kurikulum Dinas Pendidikan & Kurikulum Inti Bina Qurani. Yaitu Tahfidz ...

Info Pendaftaran

Download Profil

© 2024 BQ Islamic Boarding School, All Rights reserved